Resep Tradisional Rujak Cingur Mantap




Resep Tradisional Rujak Cingur Mantap

Bahan-bahan

  • Cingur - 250 gram
  • Tauge - 50 gram
  • Kangkung - 2 ikat
  • Mentimun - 1 buah
  • Bengkuang - 1 buah
  • Tempe - 1/2 papan
  • Tahu - 2 buah





Bumbu Rujak:

  • Cabai rawit (optional) - 8 buah
  • Kacang tanah goreng - 3 sdm
  • Petis udang - 2 sdm
  • Bawang putih goreng - 2 siung
  • Air asam jawa - 4 sdm
  • Gula merah, iris - 2 sdm
  • Garam - 1/4 sdt
  • Pisang klutuk / batu, parut kasar - 2 buah
  • Air matang - secukupnya






Pelengkap:

  • Lontong - secukupnya
  • Kerupuk - secukupnya
  • Bawang putih goreng - secukupnya







Langkah

Cara Membuat Cingur

  1. Rebus cingur sampai empuk, tiriskan, kemudian potong-potong.
  2. Petik-petik daun kangkung lalu rebus sampai matang.
  3. Rendam tauge dengan air panas, tiriskan.
  4. Potong tipis mentimun dan bengkuang, sisihkan.
  5. Goreng tempe dan tahu sampai matang, kemudian potong-potong.

Cara Membuat Bumbu Rujak

  1. Haluskan cabai rawit, kacang tanah, bawang putih, gula merah, garam, dan pisang klutuk.
  2. Tambahkan petis udang, air asam jawa dan air secukupnya, aduk rata.
  3. Tata sayuran, cingur, tahu dan tempe goreng di piring
  4. Siram dengan bumbu rujak.
  5. Sajikan dengan lontong, kerupuk serta bawang putih goreng.

0 Response to " Resep Tradisional Rujak Cingur Mantap"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel